fbpx

Ban Harian Rasa Balapan Harga Terjangkau dari Michelin!

1 min read

ban michelin terbaru pilot mtoogp - harga bahan dan kualitas

Buat yang punya motor pasti kenal dengan merk ban yang satu ini. Termasuk juga buat yang suka nonton MotoGP – saya sih sebenarnya suka, tapi itu dulu. Sekarang? Lebih banyak tidur daripada nonton – curhat gak penting dah. Nah, minggu lalu, Michelin meluncurkan ban baru yang juga menggandeng trademark MotoGP.

ban michelin pilot motogp baru
Ini penampakan ban Michelin Pilot MotoGP (gambar dari panitia acara)

Ban Michelin Pilot MotoGP, itu nama ban baru dari produsen ban terkemuka ini. Seperti apa sih penampakannya? Berapa pula harganya dan bisa dibeli di mana aja? Simak liputan teman saya, Mohamad Takdir, berikut ini ya.

***

Ban Motor Balap Rasa Harian: Ban Michelin Pilot MotoGP

Sepeda motor komuter kini bisa mendapatkan ban motor balap rasa harian. Untuk menandai kembalinya ke arena balap MotoGP, Michelin merilis Michelin Pilot Moto GP. Seri terbaru untuk sepeda motor komuter dan matik terbaru di Indonesia diperkenalkan pada Sabtu 22 Juli 2017 di kawasan parking lot 117 SCBD, Jakarta.

launching ban michelin pilot motogp
Kiri – Kanan: Fritz Mueller, President Director of PT Michelin Indonesia; Andi Harjoko, President Director of PT Michelin Indonesia; Adam Storey, Two Wheels Commercial Director Asia Michelin; & Roslina Komalasari, Two Wheels Marketing Manageir of PT Michelin Indonesia

Terinspirasi dari ban para juara MotoGP, Michelin Pilot Moto GP dirancang untuk memberikan karakteristik handling yang sporty dan keamanan maksimal.

Pola tapak semi-slick digunakan oleh ban motor supersport Michelin Radial, sehingga aspal yang basah ataupun kering bukan hambatan untuk mencengkeram. Pola tapak ini juga sama pada ban supersport radial.

Bahan Material, Ukuran dan Harga Ban Michelin Pilot MotoGP

Soal bahan tentu tidak main-main, Ban ini menggunakan material silica rubber compound agar daya cengkeram semakin kuat. “Keunggulan ini meningkatkan keamanan bagi pengendara dalam berbagai cuaca ungkap Roslina Komolasari, Motorcycle Marketing Manager Michelin Indonesia.

ban michelin terbaru pilot mtoogp - harga bahan dan kualitas
jangan salah fokus please….

Semua ban Michelin Pilot Moto GP punya nilai kecepatan “S” yang ideal untuk mereka yang suka dengan modifikasi motor dan segmen skuter.

Ada 4 (empat) ukuran yang tersedia, Front 80/90-14, Rear 90/90-14 dan Front 70/90 -17, Rear 80/90-17. Berapa harganya? Sangat terjangkau, mulai dari Rp.350.000,– dan tersedia khusus di 500 outlet Planet Ban di seluruh Indonesia.

 

Mau Coba?

Gimana? Kamu mau coba gak? Sebenarnya saat launching kemarin, menurut teman saya, ada test drive. Tapi dia tidak ikutan. Makanya tidak bisa menuliskan di sini bagaimana rasa menggunakan ban Michelin Pilot MotoGP ini di sepeda motor biasa.

Kalau kamu mau coba, langsung aja datang ke outlet yang sudah disebutkan di atas ya atau kunjungi websitenya. Terus… pesan saya sih… Sekalipun kamu sudah pakai ban Michelin terbaru ini, yang punya teknologi mumpuni, kamu harus tetap hati-hati ketika berkendara. Walau gimana kan….

Your fate is in your own hands… 

4 Replies to “Ban Harian Rasa Balapan Harga Terjangkau dari Michelin!”

  1. wah ternyata michelin mengeluarkan produk ban terbaru yah? baru tau saya, wah bisa di coba nih buat motor kesayangan di rumah biar di sirkuit bisa lebih keren lagi nikung musuh nya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *